Monday, December 23, 2024
HomeEntertainment5 Rekomendasi Anime Agustus 2024, Ada Film Terbaru Detective Conan!

5 Rekomendasi Anime Agustus 2024, Ada Film Terbaru Detective Conan!


Sepanjang bulan Juli 2024 lalu, ada banyak rekomendasi anime menarik yang bisa disaksikan. Mulai dari anime Suicide Squad Isekai yang penuh dengan aksi seru hingga menjelajah ruang dan waktu lewat anime T・P BON atau Time Patrol Bon.

Rekomendasi anime yang akan tayang sepanjang Agustus 2024 ini pun enggak kalah menariknya dari bulan sebelumnya. Sebab, pada bulan ini kita akan kedatangan anime romansa remaja yang populer hingga versi film dari sejumlah franchise anime populer. Bahkan, deretan rekomendasi anime yang akan tayang sepanjang Agustus 2024 ini bukan hanya tayang di layanan streaming, melainkan juga di bioskop.

Penasaran apa saja rekomendasi anime yang segera tayang sepanjang Agustus 2024? Langsung saja kamu simak deretannya di bawah ini!

Rekomendasi anime Agustus 2024

1. From Me to You: Kimi ni Todoke: Season 3 (1 Agustus)

Istimewa

Mungkin banyak dari kamu yang sudah enggak asing lagi dengan anime Kimi ni Todoke, ‘kan? Yap, anime shoujo ini memang cukup populer, khususnya di kalangan remaja perempuan. Nah, pada awal Agustus 2024 ini kita pun kedatangan musim ketiga dari anime bertema romansa remaja tersebut.

Lewat From Me to You: Kimi ni Todoke: Season 3, kita akan bisa melihat berbagai momen menggemaskan dari Sawako dan Kazehaya yang mulai menjalani berbagai momen kencan sebagai pasangan baru. Tak hanya itu, kisah cinta dari sejumlah teman Sawako dan Kazehaya juga sudah mulai terungkap pada musim ketiga ini. Oh ya, anime ini bisa kamu saksikan lewat layanan streaming Netflix.

2. Rising Impact Season 2 (6 Agustus)

Setelah merilis musim pertamanya pada Juni 2024 lalu, anime Rising Impact siap kembali dengan musim keduanya pada bulan ini. Sama seperti Kimi ni Todoke, anime ini juga bisa kamu saksikan lewat layanan streaming Netflix.

Sekadar mengingatkan, Rising Impact berkisah tentang anak kelas 3 SD bernama Gawain yang punya kecintaan dengan olahraga bisbol dan selalu ingin membuat bola-bola yang ia pukul terbang ke langit. Namun, Gawain akhirnya jatuh cinta dengan olahraga golf setelah berhasil memukul bola hingga terbang ke langit.

Nah, pada musim keduanya kita akan bisa melihat Gawain menghadapi para pemain golf muda berbakat lainnya di ajang Camelot Cup yang populer. Rekomendasi anime yang satu ini benar-benar enggak boleh dilewatkan buat kamu yang suka tontonan bertema olahraga.

3. Detective Conan: The Million-Dollar Pentagram (7 Agustus)

Buat kamu yang mengikuti anime Detective Conan, jangan sampai kelewatan untuk menyaksikan film terbaru dari sang detektif. Film Detective Conan: The Million-Dollar Pentagram rencananya akan bisa disaksikan di bioskop Indonesia secara umum mulai 7 Agustus 2024.

Film ini berkisah tentang Conan dan Heiji Hatori yang menyelidiki kasus setelah mengetahui bahwa Kid the Phantom Thief meninggalkan pesan bahwa ia akan mencuri pedang milik keluarga kaya raya di Hakodate. Pedang tersebut pun dikaitkan dengan tokoh bersejarah yang berasal dari Hakodate. Namun, yang jadi pertanyaan, mengapa Kid yang biasanya mencuri perhiasan, kini justru mengincar sebuah pedang?

4. Pretty Guardian Sailor Moon Cosmos The Movie (22 Agustus)

Satu lagi rekomendasi anime yang bisa kamu saksikan lewat layanan streaming Netflix pada Agustus 2024 ini, yaitu Pretty Guardian Sailor Moon Cosmos The Movie. Yap, anime ini merupakan bagian dari franchise Sailor Moon yang sangat populer.

Film ini berkisah tentang teman serta sejumlah orang tersayang dari Sailor Moon yang menghilang satu per satu akibat sosok jahat baru, yaitu Shadow Galactica. Hal ini kemudian membuat Sailor Moon harus berjuang demi bisa menyelamatkan orang-orang terdekatnya.

5. Blue Lock: Episode Nagi (TBA)

Penggemar Blue Lock tentunya sudah sangat menantikan rekomendasi anime yang satu ini. Yap, Blue Lock: Episode Nagi rencananya memang akan tayang di bioskop Indonesia pada Agustus 2024 ini. Sayangnya, masih belum terungkap tanggal pasti perilisannya di bioskop.

Sesuai dengan judulnya, Blue Lock: Episode Nagi adalah sebuah spin-off yang kisahnya lebih berfokus pada sosok Nagi Seishirou. Namun, lewat spin-off ini kita akan lebih diperlihatkan dengan kehidupan Nagi sebelum bertemu dengan sejumlah striker hebat lainnya di akademi Blue Lock.

***

Nah, itulah sejumlah rekomendasi anime yang segera tayang sepanjang Agustus 2024. Dari sejumlah rekomendasi anime tersebut, mana yang paling kamu tunggu? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk rekomendasi anime lainnya, ya!



Source link

RELATED ARTICLES

Leave a Reply

Most Popular

Recent Comments

Зарегистрируйтесь, чтобы получить 100 USDT on Farmer Wants A Wife star Claire Saunders shares urgent warning after ‘shock’ health scare

Discover more from MovieBird

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading